Alur Penggunaan dan Pelayanan di Perpustakaan

 JENIS LAYANAN

1. Bidang layanan informasi, promosi, dan kerjasama

2. Bidang layanan multimedia

3. Bidang layanan serial

4. Bidang layanan referensi

5. Bidang layanan sirkulasi

6. Bidang layanan bebas pustaka


Syarat – syarat Peminjaman

1. Mahasiswa menunjukkan KTM, Dosen dan Karyawan menyebutkan NPP.

2. Sivitas akademik Unusa (Mahasiswa, Dosen, dan Tenaga Pendidik) dapat meminjam maksimal 4 buku selama 7 hari dan bisa memperpanjang pinjaman 2 (dua) kali perpanjangan.


Denda / sanksi

1. Bagi semua anggota yang terlambat mengembalikan buku pada waktu yang telah ditentukan dikenakan denda sebesar Rp. 500,- per buku / hari

2. Setiap anggota diwajibkan memelihara buku yang dipinjam sebaik-baiknya. Apabila buku yang dipinjam rusak maka diwajibkan untuk mengganti kerugian yang ditetapkan oleh perpustakaan atau mengganti buku yang sama (edisi terbaru).

3. Apabila buku yang dipinjam hilang maka peminjam harus mengganti dengan 2 (dua) buku yang sama atau edisi terbaru. Apabila buku tidak ditemukan maka yang bersangkutan segera menghubungi perpustakaan.

4. Bagi semua anggota / pengguna / pengunjung / perpustakaan yang ketahuan merobek atau membawa keluar koleksi tanpa proses akan dilaporkan kepada pimpinan institusi untuk mendapat sanksi akademik dan dicabut keanggotaannya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Generasi Muda Berintegritas Anti Korupsi

Unusa Dalam Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka

Sosialisasi Learning Management System dan Sistem Informasi Manajemen (SIM) untuk Kesiapan Pendidikan Berbasis Digital di Unusa